Cara Cek Saldo TCash

June 07, 2018
Penggunaan layanan internet di dalam berbagai aspek kehidupan kita telah mengubah banyak hal menjadi lebih mudah dan sederhana. Hal ini bisa dilihat dari pesatnya perkembangan teknologi dan mudahnya saat mengakses layanan informasi.
Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan dengan lebih mudah dan cepat, termasuk yang berhubungan dengan transaksi keuangan. Jika beberapa tahun lalu kartu nontunai ATM (Anjungan Tunai Mandiri) menjadi salah satu item wajib yang harus dibawa ke mana-mana, namun hal itu lambat laun sudah mulai ditinggalkan.
Sistem digital memungkinkan orang melakukan berbagai transaksi keuangan dengan lebih mudah dan praktis. Tak perlu uang tunai dan kartu serta mesin ATM. Ada banyak fitur serta aplikasi keuangan yang dapat digunakan mudah, salah satunya adalah TCash yang bisa diakses dengan sangat mudah pada smartphone (ponsel) saja.

Apa Kegunaan TCash?

TCash Telkomsel
Berbagai fitur layanan TCash via sepulsa.com
TCash merupakan layanan keuangan yang bisa diakses dalam bentuk uang elektronik, dimana memungkinkan untuk dapat melakukan berbagai transaksi nontunai dengan mudah dan praktis. Layanan yang satu ini dapat kamu gunakan sebagaimana layaknya layanan keuangan berbasis digital lainnya, yang membuat berbagai transaksi keuangan bisa dilakukan dengan mudah dan cepat.
Menggunakan TCash, ada banyak aktifitas yang bisa dilakukan, diantaranya belanja online, kirim uang, isi pulsa, bayar tagihan, dan transaksi nontunai lainnya. Hal ini tentu akan sangat membantu semua aktifitas yang diperlukan, terutama jika kamu merupakan orang yang sukup sibuk, sehingga membutuhkan hal praktis.
Jika ada uang nontunai, maka dibutuhkan dompet yang juga sifatnya virtual. Dengan kata lain, transaksi mudah dan cepat serta sederhana ketika memiliki dompet elektronik. Nah, layanan uang elektronik keluaran Telkomsel ini disebutTCash Wallet.

Bagaimana Cara Mengaktifkan TCash Wallet?

Aktivasi TCash 
Mengaktifkan TCash Wallet di smartphone via sepulsa
Untuk bisa menikmati layanan yang satu ini, maka kamu wajib melakukan aktivasi akun TCash Wallet terlebih dahulu. Kamu bisa mengikuti beberapa langkah berikut ini dengan mudah, yaitu:
  • Download (unduh) TCash Wallet
  Caranya: Kunjungi AppleStore atau PlayStore dan unduh aplikasi TCash        Wallet sesuai dengan jenis ponsel yang kamu gunakan.Pastikan aplikasi               terunduh dengan sempurna agar bias terpasang (install) dengan baik.
  • Jika aplikasi telah terpasang, lakukan registrasi dengan mengisi data lengkap yang sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
  • Tentukan dan ketikkan nomor PIN (Personal Identification Number) TCash pada kolom yang tersedia.
  • Lakukan aktivasi dengan mengetik format: UMB*800*88*6 digit PIN#
  • Kemudian, akun TCash Wallet pun telah aktif dan siap digunakan untuk berbagai transaksi keuangan nontunai yang kamu butuhkan.

Cara Cek Saldo TCash, adalah?

Cek Saldo TCash 
Ilustrasi cek saldo TCash via pbs.twimg.com
Di antara banyak transaksi yang dapat kamu lakukan dengan menggunakan TCash, kegiatan cek saldo tentu akan menjadi salah satu yang paling sering kamu lakukan. Untuk melakukan cek saldo TCash, kamu bias mengikuti beberapa langkah berikut, yaitu:
  • Hubungi *800# dari ponsel kamu
  • Pilih menu Cek/Isi TCash
  • Pilih menu Cek Saldo
  • Masukkan 6 Digit PIN TCash
  • Selanjutnya, kamu akan menerima notifikasi berisi saldo terakhir TCash kamu.
  • Atau, melalui SMS, ketik Sal <spasi> PIN kirim ke 2828

Nikmati Transaksi Semudah Menggunakan Smartphone di Genggaman


Buat kamu yang membutuhkan layanan keuangan yang mudah dan praktis menggunakan TCash akan menjadi pilihan yang tepat. Kamu bisa aktifkan dan menikmati beragam kemudahan dalam melakukan transaksi nontunai melalui aplikasi ini. Nikmati kemudahan dan kenyamanan menggunakan TCash, transaksi semudah menggunakan smartphonedi genggaman.

No comments:

Powered by Blogger.