Simpati Luncurkan Paket Internet Bulanan Rp 25.000
Simpati merupakan kartu GSM yang berada di bawah bendera
Telkomsel. Simpati dikenal dengan jaringannya yang luas dan kuat. Tidak hanya itu saja, paket internet yang ditawarkan pun beragam, mulai dari paket data untuk harian, mingguan, bulanan, dengan
jaringan 2G, 3G, dan 4G.
Baru-baru ini, Telkomsel memberikan paket promo internet Simpati murah seharga Rp 25.000. Paket tersebut biasa disebut Paket Combo As, Paket Combo Simpati, dan Paket Combo Bulanan Telkomsel. Paket tersebut dapat dibeli melalui aplikasi MyTelkomsel.
Jika Anda ingin membeli paket tersebut, tetapi belum memiliki aplikasi, maka harus mendownload aplikasi MyTelkomsel terlebih dahulu di Google Playstore. Setelah memiliki aplikasi, Anda dapat masuk ke dalam aplikasi. Pilih ‘Menu’, lalu ‘Beli Paket’. Setelah itu klik ‘Unggulan’, lalu pilih ‘Paket Combo’.
Paket Data Telkomsel murah atau Paket Flash Telkomsel murah dengan harga Rp 25.000 memiliki rincian yaitu paket data sebesar 2GB masa aktif 30 hari, 5GB 4G + 1 GB VideoMax, Bonus 200 SMS Telkomsel dan Bonus Extra Voice Tsel atau bonus nelpon sebesar 200 menit.
Selain itu, Telkomsel juga menghadirkan paket simPATI Combo. Paket tersebut memiliki kuota internet lebih besar dan dilengkapi dengan akses tambahan untuk konten video, chatting, serta kuota SMS dan telepon .
Pelanggan simPATI dapat dengan mudah menikmati paket khusus bagi pelanggan yang #SIAPHEBOH ini dengan melakukan aktivasi melalui aplikasi MyTelkomsel untuk mendapatkan potongan harga paket atau dengan mengakses *363#.
Vice President Brand and Communications Telkomsel, Nirwan Lesmana mengatakan paket tersebut hadir berdasarkan kebiasaan pelanggan yang ingin terus dapat mengikuti semua kejadian seru yang ada di sekitarnya.
“Kami menghadirkan paket simPATI Combo dengan kuota internet lebih besar yang sudah dilengkapi dengan layanan internet tercepat 4G, akses ke konten video streaming Telkomsel, aplikasi chatting, serta layanan SMS dan suara,” ungkap Nirwan.
Paket simPATI Combo tersedia dalam berbagai pilihan paket, yaitu Combo 6 GB, Combo 9 GB, dan Combo 14 GB. Dengan mengaktifkan paket ini, selain mendapatkan kuota internet reguler nasional dan lokal yang dapat digunakan untuk akses apa saja, pelanggan juga bisa menikmati kuota layanan 4G, kuota chatting di aplikasi WhatsApp, LINE, dan BBM, serta kuota konten video streaming Hooq, Viu, Catchplay, dan Super Soccer TV.
Tak hanya itu, paket simPATI Combo juga memberikan kuota layanan SMS dan telepon ke nomor Telkomsel (simPATI, KartuHalo, Kartu As, LOOP). Kenyamanan pelanggan dalam menikmati paket khusus ini didukung oleh jaringan Telkomsel dengan lebih dari 146.000 base transceiver station (BTS), termasuk sekitar 18.000 eNode B (BTS 4G), yang tersebar di seluruh Indonesia.
No comments: